Diklat Falakiyah Digelar PAC IPNU IPPNU Paciran

Puluhan pelajar se-kec. Paciran mengikuti Diklat falakiyah. acara yang digeler oleh PAC. IPNU-IPPNU Kec. Paciran Lamongan (12/8/2012) bertempat di Auditorium MI Mambaul Ma'arif Banjarwati Paciran. 
Menurut ketua PAC. IPNU Paciran, Ahmad MIftahuddin, selain dalam rangka mengisi kegiatan positif dibulan Ramadlan bagi pelajar kegiatan ini juga bertujuan menambah keilmuan bidang astronomi dikalangan pelajar. “kegiatan ini di ikuti 73 peserta dari perwakilan pelajar, Pimpinan Ranting dan Pimpinan Komisariat IPNU-IPPNU se-Kec. Paciran” imbuh Miftah sapaan akrabnya.

Kegiatan yang merupakan rangkaian dari kegiatan “Ramadlanan” PAC. IPNU-IPPNU Paciran ini menghadirkan narasumber yang berkompeten di dunia ilmu falak, antara lain ; M. Khoirul Anam, M.Ag (Depag Kab. Lamongan/Ketua PC Lajnah Falakiyah Lamongan) dan Sugeng Raharjo, S.Si. ( Sekertaris PC Lajnah Falakiyah Lamongan).

Dalam diklat M. Khoirul Anam, M.Ag menjelaskan bahwa jadwal waktu shalat yang beredar di masyarakat yang berbeda satu sama lain, demikian juga arah kiblat masjid-masjid dan mushalla yang ada di tengah-tengah masyarakat satu sama lain masih ada perbedaan, bahkan penyimpangannya ada yang mencapai 20 derajat atau lebih besar lagi. Demikin pula tentang persoalan yang terkait dengan perbedaan penentuan awal bulan Ramadlan, Syawal, dan Dzulhijjah merupakan problem akurasi data dan perhitungan, yang perlu diadakan pendekatan secara ilmiah dan syari’at secara simultan.
Peserta Diklat menerima arahan dari pemateri.

Menurut salah seorang peserta Rekanita Lailatul Fitri, kegiatan ini sangat bermanfaat bagi kalangan pelajar dan kader muda NU pada umumnya “semoga setiap tahun bisa terus digelar kegiatan semacam ini” Tambah Fitri, delegasi dari PR. Banjarwati.

Kegiatan tersebut dirangakai dengan Safari Ramadhan PC. IPNU-IPPNU Lamongan dan juga Buka Bersama PAC. IPNU IPPNU Paciran.